Pages

Friday, November 30, 2018

Si Doel The Movie Mulai Syuting 5 Desember 2018

DVD Si Doel The Movie sendiri sudah mulai dijual sejak 1 November dan terjual sebanyak 100 ribu keping. Ini tidak lepas dari antusias masyarakat yang begitu tinggi.

“Sebelum melaunching DVD ini (Si Doel The Movie), kami telah menjualnya sejak 1 November lalu. Dan hasilnya, hingga kini sudah tembus diangka 100 ribu keping. Ini penjualan terbaik setelah lagu Syantik milik Sibad," ujar Steve Lillywhite, CEO JMSI di KFC Kemang.

Rano Karno sebagai ikonik di film ini pun tersenyum bahagia. Ia senang dengan kehadiran filmnya yang dikemas dalam bentuk DVD. Ini bisa menjangkau semua kalangan, hingga masyarakat diluar kota atau daerah.

“Banyak jugakan yang belum nonton di bioskop. Dengan adanya DVD ini penggemar si Doel bisa menyaksikannya lewat DVD. Dan kita tahu semua, ada beberapa daerah yang tidak ada bioskop dan mereka sangat surprise,” kata Rano Karno.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3796740/si-doel-the-movie-mulai-syuting-5-desember-2018

Gudang Kembang Api di Serpong Utara Terbakar

Patroli Indosiar, Jakarta - Gudang tempat penyimpanan kembang api di kompleks pergudangan multiguna, Serpong Utara, Tangerang Selatan, mengalami kebakaran.  

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Sabtu (1/12/2018), asap tebal membumbung dari dalam gudang. Api diduga berasal dari korsleting listrik dari salah satu mesin.

Puluhan pegawai yang berada di lantai dua gudang berhamburan keluar. Setelah satu jam, api bisa dijinakkan oleh petugas dengan menurunkan sebanyak 14 unit mobil pemadam kebakaran. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran. Namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.  (Karlina Sintia Dewi)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3796445/gudang-kembang-api-di-serpong-utara-terbakar

Zinedine Zidane Segera Kembali Melatih

"Kita semua tahu kalau ayah saya mencintai sepakbola dan sangat suka melatih. Dia pasti akan segera kembali," kata Enzo kepada AS.

"Itu keputusannya."

"Sekarang, dia masih menggunakan waktunya untuk beristirahat. Dia sangat membutuhkannya, karena melatih Madrid itu menyenangkan namun berat, dengan begitu banyak pekerjaan."

Ada beberapa klub yang dikaitkan dengan Zidane. Dua di antaranya adalah Manchester United dan Bayern Munchen.

Sumber: Bola.net

Saksikan video pilihan berikut ini:

4 Tujuan Zinedine Zidane Setelah Mundur dari Real Madrid

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796505/zinedine-zidane-segera-kembali-melatih

Pakai Kebaya, Cara Berbusana Pedangdut Kristina Bikin Terpana

Pedangdut Kristina rupanya memendam keinginan untuk mengubah penampilannya dengan mengenakan hijab. Keinginan ini terungkap dari penuturan ustaz Gus Anom yang dikabarkan tengah dekat dengan Kristina.

"Ya memang. Dia ngomong gini, 'Aku ingin berhijab bukan karena siapa-siapa. Ingin dari hati sendiri'. Ya baik Alhamdulillah," kata Gus Anom, 25 Januari 2017 silam.

Gus Anom mengaku bersyukur dengan niat Kristina itu. Dia juga mengapresiasi keinginan berhijab Kristina yang didasari perintah Allah. "Ya alhamdulillah. Kalau memang ada bergerak ke sana bukan karena aku," ungkapnya.

Pria kelahiran 1 Maret 1979 ini hanya bisa berdoa agar Kristina menjadi pribadi yang lebih baik lagi dan segera menunaikan niatnya tersebut. "Supaya dia bisa lebih baik lagi di agamanya. Saya berharap cepat berhijab," tutupnya.

Reporter: Amrikh Palupi

Sumber: Dream.co.id

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3796724/pakai-kebaya-cara-berbusana-pedangdut-kristina-bikin-terpana

Persib Harus Waspadai Pemain Muda Persela

Liputan6.com, Bandung Bek sayap Persib Bandung Ardi Idrus memperingatkan permainan cepat dari pemain muda Persela Lamongan saat kedua tim berjumpa dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Surajaya, pada Sabtu (1/12/2018).

Ardi mengungkapkan, dirinya sempat menonton pertandingan Persela di mana Saddil Ramdani dan Fahmi Al-Ayyubi cukup berperan merepotkan lini pertahanan lawan.

"Saya pernah menonton Persela di televisi, mereka punya pemain muda bagus-bagus, ada Saddil dan Fahmi. Kita akan antisipasi pemain-pemain berbahaya, kita cuma antisipasi itu saja besok," kata pemain bernomor punggung 3 itu, Jumat (29/11/2018).

Ardi menyatakan kesiapan menghadapi partai tandang terakhir bagi Persib nanti. Ia berharap keberuntungan berada di tangan Persib hingga mereka bisa mengakhiri pertandingan di Surajaya dengan kemenangan.

“Saya bersama teman-teman dan seluruh pemain di tim ke Lamogan ini sudah sangat siap untuk bertanding besok. Semoga pertandingan besok ini kita bisa dapat curi poin di kandang Persela, harapan kami besok kita akan menang,” tegasnya.

Laga menghadapi Persela sendiri akan menjadi pertaruhan Persib dalam menjaga posisinya di peringkat ketiga klasemen sementara. Saat ini, posisi Maung Bandung di tiga besar masih belum aman karena Bhayangkara FC masih mengintai.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796261/persib-harus-waspadai-pemain-muda-persela

Hasto Ungkit Tommy Soeharto dan Rezim Orde Baru di Rakornas PDIP

Liputan6.com, Jakarta PDI Perjuangan menggelar rapat kordinasi nasional (Rakornas) bersama pimpinan partai di tingkat provinsi. Dalam sambutanya, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto buka-bukaan tentang kebobrokan rezim Orde Baru di bawah kekuasaan Presiden Soeharto.

Dalam sambutannya, Hasto mengungkit monopoli cengkeh yang dilakukan putra Soeharto, Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto. Pada 1990 Tommy mendirikan Badan Penyangga dan Pemasaran Cengkeh (BPPC). Badan ini membeli cengkeh murah ke petani dan mengharuskan semua produsen rokok membeli dari BPPC.

"Kita masih ingat nasib petani cengkeh ketika dikeluarkan peraturan pemerintah dan kemudian bangkrutlah usaha cengkeh itu," kata Hasto di DPP PDIP, Jakarta Pusat, Sabtu (1/12/2018).

Dia juga menungkit program mobil nasional era Soeharto yang nyatanya cuma bualan untuk menguntungkan perusahaan Tommy Soeharto. Mobil bermerek Timor itu pun cuma ganti nama dari merek Korea.

"Ketika kemudian dengan alasan mencoba menguasai teknologi membuat mobil, tiba-tiba terjadi pemalsuan mobil, diimpor dari korea diganti merek seolah-olah jadi mobil ciptaan Indonesia," kata Hasto.

Kemudian, kasus penyelewengan dana Yayasan Supersemar pun diungkitnya.

"Ketika Yayasan Supersemar di mana BUMN wajib menyetor itu hanya untuk kepentingan kroni-kroninya," ucap Hasto.

Namun begitu, lanjut dia, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri meminta untuk tidak menghujat mantan Presiden Soeharto.

"Ketika reformasi, Ibu Mega telah memberikan sebuah contoh yang sangat baik dalam rangka proses rekonsiliasi ketika Pak Harto dihujat. Ibu Mega menegaskan jangan hujat Pak Harto, ini kan sebuah proses yang secara moral politik itu sangat baik," kata Hasto.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyatakan dukungan Partai Demokrat akan memperkuat pemerintahan Joko Widodo.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3796683/hasto-ungkit-tommy-soeharto-dan-rezim-orde-baru-di-rakornas-pdip

Perisic Mengaku Nyaris Pindah ke MU

Inter seringkali berada dalam kondisi genting, terutama soal Financial Fair Play. Bahkan pada bursa transfer musim panas kemarin, Inter dikabarkan harus menjual beberapa pemain bintangnya agar bisa lolos dari jeratan FFP.

Untungnya, permasalahan FFP berhasil membuat Inter tidak harus melepas pemain andalannya seperti Perisic. Selain itu, Luciano Spalletti selaku pelatih juga terus menunjukkan niatan besar untuk mempertahankan pemain asal Kroasia tersebut.

Dalam wawancara bersama FourFourTwo, ia mengatakan bahwa dirinya sempat mendapatkan tawaran dari klub besutan Jose Mourinho itu. Bahkan, Perisic mengaku sudah begitu dekat dengan pintu keluar Nerazzurri.

"Benar bahwa tawaran dari Manchester United pernah singgah di meja, dan saya begitu dekat dengan pintu keluar Inter," ujar Perisic.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796465/perisic-mengaku-nyaris-pindah-ke-mu

Usai Pelatihan di Jakarta, PNS Tewas di Kamar Penginapan Merauke

Patroli Indosiar, Papua - Seorang aparatur sipil negara (ASN) yang bertugas di pemerintah daerah Kabupaten Mappi, Papua, ditemukan tewas dalam sebuah kamar penginapan.  

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Sabtu (1/12/2018), jajaran Polres Merauke melakukan olah tempat kejadian perkara di sebuah penginapan di Merauke, Papua, tempat korban bernama Yeri ditemukan tewas.

Sebelumnya, Yeri baru saja pulang dari Jakarta dan Jayapura untuk mengikuti pelatihan.

Menurut rekan sekamar korban, Yeri meninggal dunia usai memakan kacang sambil berbincang dengannya. Yeri pun langsung jatuh dan meninggal di tempat. Jasad korban dibawa ke RSUD Merauke untuk diautopsi. Petugas masih menyelidiki kasus untuk mengetahui penyebab pasti kematian korban.  (Karlina Sintia Dewi)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3796451/usai-pelatihan-di-jakarta-pns-tewas-di-kamar-penginapan-merauke

Wafat di Usia 94 Tahun, Ini 5 Fakta Mantan Presiden AS George HW Bush

Sebelumnya, pada April 2018, istri dari George HW Bush yaitu Barbara Pierce Bush, meninggal dunia pada usia 92 tahun.

Seperti dikutip dari The Guardian, kesehatan Barbara memang sedang menurun waktu itu. Ia dilaporkan menderita gagal jantung kongestif.

"Setelah serangkaian perawatan di rumah sakit baru-baru ini, dan setelah berkonsultasi dengan keluarga dan dokter, Nyonya Bush memutuskan untuk tidak mencari perawatan medis tambahan dan akan fokus pada perawatan yang membuatnya nyaman," demikian ungkap juru bicara keluarga, Jim McGrath, dalam sebuah pernyataan 15 April 2018.

Lahir di New York pada 1925, Barbara menikahi George HW Bush pada 6 Januari 1945. Mereka memiliki enam anak, termasuk mantan Presiden George W Bush dan mantan Gubernur Florida, Jeb Bush.

Anaknya yang lain adalah Neil dan Marvin dan Doro Bush Koch. Sementara seorang anak perempuannya, Robin, meninggal saat berusia tiga tahun.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/global/read/3796528/wafat-di-usia-94-tahun-ini-5-fakta-mantan-presiden-as-george-hw-bush

2 Bintang PSM Berbagi Ilmu Sepak Bola di Makassar

Liputan6.com, Jakarta Dua bintang PSM Makassar, Marc Anthony Klok dan Wiljan Pluim memberi pelatihan sepak bola bertajuk Fisik Football Elite Training kepada 25 pemain di lapangan AURI Makassar, Rabu (28/11/2018) lalu. 25 pemain berasal dari customer Fisik Football dan jurnalis sepak bola.

Kegiatan ini juga bertepatan dengan dibukanya gerai Fisik Football di Makassar. Ini untuk memenuhi antusiasme penggemar sepak bola akan kebutuhan apparel buat bermain sepak bola.

Para atlet Indonesia serta pelatih professional juga dilibatkan di Elite Training yang diikuti pemain PSM ini. Selain itu para peserta akan mendapatkan kesempatan untuk menggunakan salah satu produk andalan yang tersedia di Fisik Football.

Peserta juga bisa merasakan sepatu edisi spesial specs Accelerator Illuzion yang dipakai bintang PSM, Marc Klok dan Pluim. Diharapkan peserta latihan juga bisa merasakan sepatu yang dipakai pemain profesional seperti Klok dan Pluim.Loyal.

Sepatu ini diciptakan untuk mereka yang menyukai kecepatan serta manuver indah di lapangan. Bagian outsole didesain ramping serta menggunakan material ringan dan berkualitas tinggi.

Ini bisa membantu untuk meningkatkan pergerakan pemain. "Elite Training ini baru diadakan di Makassar, dengan tujuan mendekatkan Brand Ambassador Marc Klok dan Pluim dan ke depan nya akan diadakan di beberapa Kota di Indonesia," ujar Iwan Saktiawan selaku brand Manager Specs Indonesia, Sabtu (1/12) seperti rilis yang diterima Liputan6.com.

Berita video highlights Gojek Liga 1 2018 bersama Bukalapak antara Persebaya Surabaya melawan PSM Makassar yang berakhir dengan skor 3-0, Sabtu (10/11/2018).

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796709/2-bintang-psm-berbagi-ilmu-sepak-bola-di-makassar

NBA: Sempat Tertinggal 15 Angka, Lakers Bekuk Mavericks

Liputan6.com, Los Angeles- Los Angeles Lakers secara luar biasa berhasil mengalahkan Dallas Mavericks 114-103 pada lanjutan NBA, Sabtu (1/12/2018) siang WIB. Pada di Staples Center itu, Lakers sempat tertinggal 15 poin di babak pertama.

Bertanding di kandang sendiri, Lakers terlambat panas. Mereka tampil buruk di kuarter pertama. Mavericks mampu mencetak 32 poin, sedangkan Lakers hanya 22 poin. 

Performa Lakers baru membaik di pertengahan kuarter dua. Lakers mulai bisa memangkas jarak sehingga cuma tertinggal lima poin saat jeda babak pertama.

Lakers akhirnya bisa berbalik unggul di pertengahan kuarter tiga. Namun Mavericks sempat balik memimpin lagi. Lakers baru benar-benar unggul terus sejak akhir kuarter tiga.

Sejak saat itu Lakers tak lagi terbendung. Pasukan Luke Walton itu bahkan sempat memimpin hingga 18 poin.

LeBron James lagi-lagi jadi bintang kemenangan Lakers. Dia membuat 28 poin dan lima rebound. Pemain cadangan Tyson Chanlder juga tampil apik dengan double-double (13 poin dan 12 rebound).

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796696/nba-sempat-tertinggal-15-angka-lakers-bekuk-mavericks

Salah saat Ijab Kabul, Ini yang Dirasakan Ge Pamungkas

"Momen serius, seumur hidup gue ini adalah momen yang paling serius dan paling penting!!! Dan guenya...." tulis Ge Pamungkas sebagai keterangan fotonya.

Setelah gagal dua kali, Ge Pamungkas akhirnya berhasil mengucapkan ijab kabul secara lantang dalam satu tarikan napas.

"Saya terima nikah dan kawinnya Anastasia Mustikandrina binti Jordan lawrence Budiono dengan maskawin seperangkat alat salat dan mahar sebesar Rp 1.122.018 dibayar tunai," ucap Ge Pamungkas sambil menjabat tangan wali hakim.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3796517/salah-saat-ijab-kabul-ini-yang-dirasakan-ge-pamungkas

Jokowi: Guru Tak Akan Tergantikan dengan Mesin Secanggih Apa pun

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan, profesi guru tetaplah suatu profesi yang mulia dan tidak bisa digantikan mesin yang paling canggih sekalipun.

"Guru haruslah tetap guru. Guru tidak bisa digantikan oleh mesin secanggih apa pun, secanggih apa pun tidak bisa. Guru adalah profesi mulia yang membentuk karakter-karakter anak bangsa dengan budi pekerti, toleransi, dan nilai-nilai kebaikan," kata Jokowi, di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu (1/12/2018).   

Jokowi menyampaikan itu di hadapan sekitar 44.720 orang guru anggota Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yang merayakan ulang tahun ke-73 PGRI sekaligus Hari Guru Nasional.   

"Gurulah yang menumbuhkan empati sosial, membangun imajinasi dan kreativitas, serta mengokohkan semangat persatuan dan kesatuan bangsa kita Indonesia," kata Jokowi seperti dilansir Antara

Ia mengakui, dunia saat ini sedang berubah sangat cepat. Digitalisasi pendidikan telah membawa perubahan besar di dunia pendidikan.    

"Kini ruang kelas bukan satu-satunya tempat belajar. Dunia virtual adalah kampus kita. Sekarang ini juga kita bicara apa adanya, Google juga sudah menjadi perpustakaan kita. Wikipedia juga menjadi ensiklopedi kita. Kindle, buku elektronik, juga menjadi buku pelajaran kita," kata dia.   

Ia meminta agar para guru harus waspada terhadap maraknya media digital yang muncul.   

"Kita sering terkaget-kaget anak-anak muda kita mampu belajar secara mandiri. Mereka bisa tahu jauh lebih banyak melalui bantuan teknologi. Oleh sebab itu peran guru harus lebih dari mengajar, tetapi juga mengelola belajar siswa. Guru dituntut lebih fleksibel, kreatif, menarik, dan lebih menyenangkan bagi siswa," jelas Jokowi.   

Apalagi dalam empat tahun terakhir, pemerintah telah memberikan prioritas besar kepada pembangunan sarana-prasarana fisik. 

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3796524/jokowi-guru-tak-akan-tergantikan-dengan-mesin-secanggih-apa-pun

Motor Kustom Karya Anak Bangsa Kembali Unjuk Gigi di Jepang

Liputan6.com, Jakarta - 8 motor kustom karya builder Indonesia mendapat kehormatan untuk ambil bagian dalam Yokohama Hot Rod Custom Show 2018, 2 Desember mendatang di Pacifico Yokohama, Jepang. Ke-8 motor kustom ini merupakan bagian dari program Kustomfest Indonesian Attack 2018.

Kedelapan 8 motor kustom terbaik tersebut adalah The Falcon karya Queenlekha Choppers (Yogyakarta), Kanjeng Nyai karya Psychoengine (Purwokerto) My Baager karya Imagineering Customs (Jakarta), Badak Agung karya AMS Garage (Bali), RCG 545 Chopper karya Ndra King (Bandung), Gerald 22 karya Geges Garage (Pekanbaru), Drakon karya Imagineering Customs (Jakarta), dan Gajah Ireng karya AMS Garage (Bali).

Menurut Director Kustomfest, Lulut Wahyudi, tahun ini kontingen Kustomfest Indonesian Attack 2018 ke Yokohama Hot Rod Custom Show sebagai salah satu kiblat utama skema custom culture dunia, tampil dengan kualitas tinggi dan memperlihatkan identitas masing-masing builder.

Bukan sekadar tampil, namun motor kustom yang bernaung dalam Kustomfest Indonesian Attack 2017 telah membuktikan mampu diapresiasi oleh dunia internasional pada 26TH Annual Yokohama Hot Rod Custom Show 2017 lalu dimana dua motornya mendapat penghargaan bergengsi.

“Dua penghargaan yang diraih dua builder pada tahun lalu, menjadi pemicu kami untuk bisa membawa karya lagi ke acara serupa tahun ini. Dari ajang Kustomfest 2018 akhirnya kami memberangkatkan 8 motor. Semuanya datang dengan desain yang berbeda dan ini menjadi ciri khas Indonesia dimana dengan segala budaya dan keberagaman yang ada justru menjadi kekuatan untuk bersatu mengangkat nama bangsa,” papar Lulut Wahyudi.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/otomotif/read/3796146/motor-kustom-karya-anak-bangsa-kembali-unjuk-gigi-di-jepang

Bahaya Konsumsi Antibiotik Tanpa Resep Dokter

Penggunaan antibiotik berlebihan tanpa pengawasan dokter memicu berkembangnya bakteri yang resisten terhadap obat ini. Penelitian resistensi antibiotik pada 2000 - 2004 di RSUD Soetomo Surabaya dan RSUP Kariadi Semarang membuktikan sudah terdapat kuman multiresisten seperti MRSA (Methicillin spectrum beta lactamases)

“Selain dari data penelitian itu, ditemukan 30 sampai 80 persen penggunaan antibiotik tidak berdasarkan indikasi,” kata Wibisono.

Data Badan Kesehatan Dunia (WHO) pada 2013 menyebutkan terdapat 480.000 kasus baru multidrug-resistent tuberculosis (MDR-TB) di dunia. Berdasarkan hal ini, Wibisono mengajak ratusan peserta simposium yang terdiri dari dokter spesialis, dokter umum, perawat dan apoteker dari wilayah Jakarta dan Tangerang untuk bijak dalam memberikan antibiotik kepada pasien.

“Tenaga kesehatan untuk selalu mengingat bahwa penggunaan antibiotik itu harus rasional, karena dapat berdampak merugikan bagi pasien dan masyarakat,” katanya. 

Menurutnya, sepsis telah menjadi perhatian dunia sejak 2012. Indonesia melalui Kementerian Kesehatan juga telah membuat aturan pengendalian penggunaan antibiotik terhadap sepsis di 2015.

“Karena penderita syok sepsis angka kematiannya hingga 70 persen, kalau baru sepsis angka kematian 9,5 persen. Makanya kita (para medis) harus hati-hati terhadap penggunaan antibiotik,” tekannya lagi. 

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/health/read/3795937/bahaya-konsumsi-antibiotik-tanpa-resep-dokter

Begini Jadinya Jika Ahli Photoshop Jahil, Hasil Editannya Dijamin Bikin Ngakak

Liputan6.com, Jakarta Sekarang ini siapa sih yang nggak tahu Photoshop? Aplikasi edit foto tersebut diketahui mampu mengubah foto yang awalnya biasa-biasa saja menjadi foto yang mengagumkan.

Sayangnya tak begitu banyak orang yang mahir mengaplikasikannya untuk mengedit foto. Oleh karena itu tak sedikit pengguna jejaring sosial yang meminta bantuan para ahli edit foto untuk “memperindah” fotonya.

Namun tak selalu sesuai keinginan, nyatanya banyak juga hasil editan tersebut yang justru nyeleneh dan mengocok perut orang yang melihatnya. Seperti foto-foto yang diunggah oleh akun instagram @dc.desain ini.

Akun instagram tersebut menunjukkan keisengan para ahli photoshop yang justru membuat hasil foto yang dieditnya menjadi lucu. Berikut ini hasil editan foto para ahli photoshop jahil, dijamin bikin kalian ngakak.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Untuk alasan tertentu, jika kamu ingin mengetahui lokasi seseorang lewat WhatsApp, kamu bisa melacaknya

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/citizen6/read/3796504/begini-jadinya-jika-ahli-photoshop-jahil-hasil-editannya-dijamin-bikin-ngakak

Banjir Kembali Rendam Desa Natam di Aceh

Fokus, Aceh - Intensitas hujan tinggi di Aceh Tenggara menyebabkan musibah alam banjir bandang kembali terjadi, seperti di Desa Natam yang dilanda banjir bandang untuk kedua kalinya dalam sepekan terakhir.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Sabtu (1/12/2018), banjir bandang di Desa Natam, Kecamatan Badar, Kabupaten Aceh Tenggara, terjadi menjelang azan maghrib kemarin menyebabkan sejumlah kerusakan.

Derasnya air bah dan kerusakan yang diakibatkan kejadian itu membuat aktivitas warga terhambat.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah Aceh dan Aceh Tenggara secara bersama sudah turun ke lokasi bencana. Selain membantu warga, para petugas dikerahkan untuk menyalurkan bantuan logistik.

Curah hujan yang masih tinggi menyebabkan Aceh Tenggara dan dataran Gayo rawan tanah longsor dan banjir bandang. (Muhammad Gustirha Yunas)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3796469/banjir-kembali-rendam-desa-natam-di-aceh

Ulang 2 Kali Ijab Kabul, Ge Pamungkas Bikin Ngakak

"Belum. Nanti kalau sudah bunyi tunai baru dijawab," kata wali hakim pada Ge Pamungkas.

"Saya kira pas salamannya dikencengin gitu saya mulai (baca ijab kabul)" imbuh sang komika.

"Waduh nih pengantin pengin buru-buru. Udah, siap, ulang lagi ya," ujar sang wali hakim lagi.

Setelah gagal dua kali, Ge Pamungkas akhirnya berhasil mengucapkan ijab kabul secara lantang dalam satu tarikan napas.

"Saya terima nikah dan kawinnya Anastasia Mustikandrina binti Jordan lawrence Budiono dengan maskawin seperangkat alat salat dan mahar sebesar Rp 1.122.018 dibayar tunai," ucap Ge Pamungkas sambil menjabat tangan wali hakim.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3796499/ulang-2-kali-ijab-kabul-ge-pamungkas-bikin-ngakak

Raih Piala FFB 2018, Ario Bayu Berambisi Dapatkan Piala Citra?

Aktor berusia 33 tahun ini juga menilai bahwa penghargaan tersebut bukanlah ajang untuk para aktor berkompetisi. Ario Bayu memaknai momentum tersebut sebagai tempat untuk bersatunya para sineas.

"Saya bersyukur bahwa nomine-nomine ini kan orang-orang yang begitu passionate di bidangnya. Jadi saya senang aja bisa sejajar dengan orang-orang di passion yang sama," paparnya.

"Jadi enggak ada rasa saya berkompetisi, enggak sama sekali. Justru ini ajang di mana kita berkumpul bersama orang-orang yang memiliki cinta yang sama," sambungnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3796229/raih-piala-ffb-2018-ario-bayu-berambisi-dapatkan-piala-citra

Dilelang untuk Palu dan Donggala, Gitar Bertanda Tangan Megadeth Laku Dijual

Sementara itu, band /rif yang turut memeriahkan acara ini tampil memukau. Andy (vokal), Ovy dan Jikun (gitar), Teddy (bass), serta Maggi (drum) begitu menghibur dengan penampilan atraktif mereka.

Hits-hits mereka pun digeber, seperti "Arah", "Jeni", "Raja", serta "Dunia", yang pernah jadi salah satu soundtrack film Siderman pada tahun 2002. Andy dan kawan-kawan menutup gigs mereka dengan hits dari tahun 2000, "Loe Toe Ye", dimedley dengan lagu "No Woman No Cry" milik mendiang maestro reggae, Bob Marley.

Secara khusus band yang telah merilis tujuh album studio, plus satu album kompilasi ini juga membawakan lagu Judas Priest, "Living After Midnight". Judas Priest adalah band legendaris asal Inggris, yang akan didatangkan Rajawali, di Allianz Ecopark Ancol, 7 Desember mendatang.

Tak lupa /rif juga memberikan penghormatan untuk acara charity yang digagas Rajawali ini. "Memang sudah banyak digelar acara-acara amal seperti ini, tapi tak ada salahnya kita terus beramal membantu saudara-saudara kita yang terkena musibah," ujar Andy di atas panggung.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3796294/dilelang-untuk-palu-dan-donggala-gitar-bertanda-tangan-megadeth-laku-dijual

Kejar Ketertinggalan, Pemprov NTT Bangun Jalan di Kupang dan Manggarai

Menurut Josef, cara lain untuk membangun konektivitas infrastruktur jalan adalah kerjasama pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU). Badan Usaha dimint bekerja kemudian dicicil. Bisa dicicil dari APBD dalam jangka waktu tertentu. Atau pilihan lainnya dengan menjaminkan jalan pada perusahaan dengan cicilannya berasal dari perhitungan penyusustan jalan dan bukan dari APBD.

"Tentu saja perusahaan yang diajak adalah yang bonafit dan yang mau membantu. Untuk ini dibutuhkan kemampuan lobi yang tinggi dan strategi yang cermat dan kami sedang memikirkan peluang ini," jelas Josef.

Dia menambahkan, dimasa kepemimpinan Viktor-Josef, sudah bertekad menyelasikan persoalan jalan, listrik dan air karena merupakan kebutuhan dasar masyarakat yang tidak bisa ditunda.

Menurut dia, banyak yang mencibir dan menganggap dirinya dan Gubernur Viktor Laiskodat berilusi saat bertekad menyelesaikan persoalan jalan provinsi dalam kurun waktu tiga tahun. Selama ini, kata dia, pemprov NTT sudah biasa mengandalkan dana dari APBN dan APBD untuk pengerjaan jalan. Yang belum ada dan belum kita lakukan secara maksimal adalah dengan cara Pembiyaan Proyek Investasi Non Anggaran Pemerintah (Pina).

Pembangunan Infrstruktur yang merupakan misi ketiga dari lima misi Viktori-Josef harus dilaksanakan secara serius. Karena jalan, jembatan, pelabuhan udara dan laut merupakan unsur aksesibilitas utama dalam mendukung pariwisata sebagai penggerak utama dalam kebangkitan NTT Menuju Sejahtera.

"Harus ada pikiran yang luar biasa atau out of box untuk membereskan persoalan konektivitas ini," pungkas Josef.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Bendera Merah Putih raksasa membentang pada perbatasan Indonesia dan Timor Leste di Kabupaten Belu, NTT.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/regional/read/3796009/kejar-ketertinggalan-pemprov-ntt-bangun-jalan-di-kupang-dan-manggarai

Servis Gratis Samsung Elektronik Indonesia bagi Pengungsi Gempa Palu

Ia sangat senang dengan apresiasi masyarakat yang menyambut dengan tangan terbuka posko Samsung Peduli. Bahkan, karena Lee melihat betapa masyarakat amat membutuhkan bantuan tersebut, ia siap memperpanjang berdirinya Posko Samsung Peduli dari hanya 2 Minggu menjadi 4 Minggu.

"Iya, ini sudah kami pertimbangkan. Nanti kami juga akan mengedukasi warga agar bisa memakai mesin cuci itu sendiri."

Menurut Lee, setelah satu bulan nantinya mesin cuci serta alat-alat lainnya akan ditaruh di tempat pengungsian tersebut agar warga bisa mengoperasikan alat-alat elektronik itu sendiri.

"Kalau sudah dalam musibah begini, sudah tak perlu pikirkan penjualan naik atau turun. Yang penting kita sama-sama membangun Palu kembali," tutupnya.

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/citizen6/read/3796444/servis-gratis-samsung-elektronik-indonesia-bagi-pengungsi-gempa-palu

Ge Pamungkas Resmi Nikahi Anastasia Herzigova

Sebelumnya, menjelang hari bahagia, Ge Pamungkas sempat mengungkapkan alasan dirinya begitu mencintai sang kekasih. Semula, Ge Pamungkas mengira dirinya jatuh cinta dengan Anastasia karena kecantikannya.

Hal itu dituangkan dalam sebuah unggahan beberapa waktu lalu di akun Instagram Ge Pamungkas.

"Awalnya aku mengira, mungkin karena kamu sangatlah cantik. Kemudian aku berpikir, mungkin karena kecerdasanmu, dan kebaikan hati yang kamu miliki. Bahkan aku sempat berpikir, mungkin karena kamu adalah orang yang sangat nyaman diajak berbincang. Ternyata bukan," tulis komika dan aktor ini.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3796468/ge-pamungkas-resmi-nikahi-anastasia-herzigova

Live Streaming Liga 1 PSIS Semarang Vs Persipura di O Channel

PSIS Semarang (4-3-3)

Kiper: Jandia Eka Putra; Belakang: Gilang Ginarsa, Petar Planic, Fauzan Fajri, Frendi Saputra; Tengah: Nerius Alom, Muhammad Yunus, Komarudin; Depan: Bayu Nugroho, Hari Nur Yulianto, Bruno Silva

Pelatih: Jafri Sastra 

Persipura Jayapura (4-4-2)

Kiper: Dede Sulaiman; Belakang: Yohanis Tjoe, Rozario, Telaubun, Yustinus Pae; Tengah: Ian Kabes, Tahir, Emanuel Wanggai, Prisca Womsiwor; Depan: Addison Alves, Hilton Moreira

Pelatih: Oswaldo Lessa   

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796434/live-streaming-liga-1-psis-semarang-vs-persipura-di-o-channel

Ini Rekayasa Lalu Lintas saat Aksi Reuni 212

Liputan6.com, Jakarta - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya akan merekayasa lalu lintas pada Reuni 212 di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Minggu 2 Desember 2018. Di mana akan ada lima zona pada acara tahunan tersebut.

"Rekayasa lalu lintas dan kekuatan dari anggota lalu lintas pada kegiatan penyampaian pendapat 212 di Monas pada hari Minggu 2 Desember 2018, mulai pukul 06.00 sampai dengan selesai," kata Kasubdit Gakum Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto, melalui siaran pers yang diterima merdeka.com, Sabtu (1/12/2018).

Berikut rincian lima zona yang diterapkan pihak kepolisian :

Zona A

1. Arus lalu lintas dari Jalan Hayam Wuruk akan dibelokkan ke kiri menuju arah Jalan Juanda, sementara dari arah Jalan Majapahit akan berlangsung normal.

2. Pengendara dapat belok ke kiri menuju Jalan Suryo Pranoto atau lurus ke arah Jalan Gajah Mada serta belok kanan ke Jalan Juanda.

3. Massa Reuni Akbar 212 dapat menggunakan Gedung Bank Tabungan Negara, Gedung Bank Niaga, dan eks Pengadilan Negeri Jakpus sebagai kantong parkir.

Zona B

1. Arus dari Jalan Juanda akan diarahkan lurus ke arah Jalan Gunung Sahari.

2. Arah dari Jalan Katedral diluruskan ke Jalan Pasar Baru dan selanjutnya akan diarahkan petugas di perempatan Jalan Gunung Sahari.

3. Kemudian kendaraan dari arah Jalan Meruya Timur yang menuju ke Jalan Meruya Utara diluruskan ke Jalan Perwira.

4. Dalam zona ini, massa yang menggunakan kendaraan sepeda motor, mobil, maupun bus dapat parkir di halaman Masjid Istiqlal, Lapangan Banteng, serta jalur pertama di sepanjang Jalan Lapangan Banteng Selatan.

Zona C

1. Arus lalu lintas dari Jalan Letjen Suprapto akan dibelokkan ke arah kiri menuju Jalan Kramat Raya.

2. Arus yang masuk ke underpass akan diteruskan pada sisi lajur kanan ke Jalan Gunung Sahari.

3. Selanjutnya arus dari arah Jalan Kramat Raya menuju Tugu Tani diluruskan ke arah Jalan Gunung Sahari, kecuali massa peserta Reuni Akbar 212.

4. Lalu lintas dari Jalan Abdul Rahman Saleh diarahkan belok kiri ke Jalan KKO Usman Harun menuju Simpang 5 Senen.

5. Arus lalu lintas dari Jalan Arief Rahman Hakim dan Jalan Kembang, pinggir Kali Kwitang, di Tugu Tani akan diarahkan ke Jalan Menteng Raya guna mengurangi arus lalu lintas ke Jalan Ridwan Rais, kecuali peserta Reuni Akbar 212.

6. Arus lalu lintas yang akan menuju ke Jalan Meruya Selatan di traffic light Batu diluruskan ke arah Jalan Meruya Timur. Peserta Reuni 212 disarankan untuk parkir di IRTI, Gedung Galeri Nasional, dan Gedung KKP.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3796474/ini-rekayasa-lalu-lintas-saat-aksi-reuni-212

Jadwal La Liga Akhir Pekan Ini: Real Madrid vs Valencia

Liputan6.com, Jakarta Jadwal La Liga akhir pekan ini akan menampilkan duel-duel berat buat tim besar. Ujian salah satunya bakal dihadapi Real Madrid.

Setelah kembali mampu bangkit dengan mengalahkan AS Roma pada penyisihan grup Liga Champions, Real Madrid kebagian menghadapi Valencia pada jadwal La Liga akhir pekan ini.

Duel ini diyakini bakal berlangsung sengit. Itu karena kedua tim memiliki kepentingan yang besar untuk meraih tiga poin.

Valencia akan mencoba untuk mencuri poin penuh pada jadwal La Liga pekan ke-14 ini. Poin penuh akan mendongkrak posisi mereka sekaligus mungkin mengkudeta posisi Real Madrid.

Sedangkan Real Madrid ingin obati kekecewaan karena kalah memalukan lawan Eibar pekan lalu. Lagipula, persaingan di papan atas La Liga masih sengit karena perbedaan poin yang tipis.

Berikut jadwal La Liga akhir pekan ini. Ada juga laga Barcelona yang bakal menghadapi lawan Villarreal.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796473/jadwal-la-liga-akhir-pekan-ini-real-madrid-vs-valencia

Live Streaming Liga 1 2018: Persela Vs Persib di Vidio.com

Liputan6.com, Jakarta- Salah satu partai seru di pekan 33 Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak mempertemukan Persela Lamongan dengan Persib Bandung di Stadion Surajaya, Sabtu (1/12/2018) sore WIB.

Persib praktis sudah tidak punya kepentingan apa-apa di dua laga sisa Liga 1 2018. Maung Bandung sudah pasti tidak akan bisa mempertahankan gelar juara. 

Adapun Persela masih membutuhkan poin untuk benar-benar aman dari jeratan degradasi ke Liga 2. Persela saat ini mengoleksi 42 poin, unggul enam poin atas tim zona degradasi.

Meski sudah berbeda enam poin, salah satu tim penghuni zona merah, PS Tira masih menyisakan satu laga tunda sehingga Persela masih mungkin turun kasta.

Laga Persela kontra Persib ini akan disiarkan Indosiar mulai pukul 15.30. Pecinta bola dapat menyaksikannya melalui live streaming di vidio.com. Link live streaming tersedia di halaman berikutnya

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796384/live-streaming-liga-1-2018-persela-vs-persib-di-vidiocom

Kementerian ESDM Permudah Penetapan Objek Vital Nasional Lewat Regulasi Baru

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) terus melakukan langkah penyederhanaan aturan perizinan guna memberikan kemudahan bagi para investor di bidang energi.

Salah satunya melalui penerbitan Peraturan Menteri (Permen) ESDM Nomor 48 Tahun 2018 tentang Penetapan Objek Vital Nasional (Obvitnas) Bidang ESDM. Adapun Permen Nomor 48 Tahun 2018 ini merupakan penyempurnaan dari Permen ESDM Nomor 4 Tahun 2017 tentang Objek Vital Nasional Bidang ESDM.

Aturan baru ini terbentuk sebagai tindak lanjut arahan Presiden Joko Widodo mengenai perlunya pemangkasan dan penyederhanaan perizinan dan birokrasi yang memberatkan iklim investasi.

Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Ego Syahrial mengatakan, regulasi baru ini menghapuskan berbagai persyaratan kepada Badan Usaha (BU) atau Badan Usaha Tetap (BUT), lantaran penetapan Obvitnas sudah ditetapkan melalui Keputusan Presiden Nomor 63 Tahun 2004 yang disesuaikan dengan kriteria per komoditi.

"Permen 48 Tahun 2018 ini sebagai hasil evaluasi yang kami lakukan dengan mendengarkan masukan dari seluruh stakeholders, baik dari Ditjen terkait, BU/BUT Pengelola Obvitnas, Asosiasi, maupun Kementerian/Lembaga terkait. Semangat yang timbul dalam penyusunan Permen ini adalah penyederhanaan regulasi dengan memangkas mekanisme dan persyaratan atau ketentuan yang dirasa memberatkan," ujarnya dalam keterangan resmi, Sabtu (1/12/2018).

Lebih lanjut, ia mengungkapkan, substansi penyederhanaan yang dimuat dalam aturan baru ini antara lain terkait pelayanan satu pintu, mekanisme yang ada tidak rumit, penghapusan persyaratan yang tak relevan, penghapusan jangka waktu status obvitnas, penghapusan sanski, dan penghapusan kewajiban pengusulan penyesuaian kembali oleh obvitnas eksisting.

"Penetapan BU/BUT obvitnas baru melalui satu pintu, yakni Sekretariat Jenderal. Kami akan duduk bersama Direktorat Jenderal terkait," ungkap dia.

"Misal yang mengusulkan subbidang listrik, maka yang kami undang dari Ditjen Ketenagalistrikan, apakah masuk kriteria ini atau tidak. Kalau masuk kami mengusulkan ke Bapak Menteri (Ignasius Jonan) untuk proses penetapan, lebih efisien," tegas Ego.

Hingga saat ini, dia menjelaskan, sebanyak 331 Obvitnas telah ditetapkan untuk sektor ESDM, dengan rincian Subsektor Minyak dan Gas Bumi sebanyak 242 Obvitnas, Ketenagalistrikan sejumlah 51 Obvitnas, subsektor Mineral dan Batubara 26 Obvitnas, serta subsektor EBTKE berjumlah 12 Obvitnas.

"Keseluruhan Obvitnas eksisting tersebut tetap berstatus sebagai objek vital nasional dan tidak ada yang dicabut," pungkas Ego.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3796317/kementerian-esdm-permudah-penetapan-objek-vital-nasional-lewat-regulasi-baru

FOTO: Ngeri, Krampus Sang Iblis Natal Menghantui Slovenia

1/7

Partisipan berpakaian seperti Krampus, makhluk setengah iblis, saat ambil bagian dalam parade di kota Podkoren, Slovenia, Jumat (30/11). Tradisi natal ini juga dilakukan di beberapa negara seperti Austria, Jerman, Hungaria dan Ceko. (Jure Makovec/AFP)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/global/read/3796427/foto-ngeri-krampus-sang-iblis-natal-menghantui-slovenia

Salah Kaprah Pelaku Penyebar Hoaks Soal Medsos

Liputan6.com, Palembang - Penyebaran berita bohong atau hoaks di internet yang sangat massif, menjadi perhatian khusus Kepolisian Republik Indonesia (Polri). Bahkan hampir setengah dari total penduduk Indonesia berpotensi terpapar hoaks.

Dalam acara Edukasi Bicara Baik dan Bijak Bermedia Sosial di Grand Zuri Hotel Palembang, Kamis (29/11/2018), Divisi Humas Polri memaparkan potensi dan dampak pemberitaan bohong di masyarakat.

Menurut Kombes Asep Adi Saputra, Analisis Kebijakan Madya Bidang PID Divisi Humas Polri, dari pemberitaan hoaks banyak yang memicu keributan, salah satunya perang komentar di media sosial (medsos) yang berujung maut di Madura.

Berdasarkan data Digital of Indonesia 2018, dari total populasi sebanyak 265,4 Juta jiwa, pengguna internet mencapai 50 persen. Dimana, pengguna media sosial yang mencapai 49 persen dari populasi berpotensi terpapar hoaks.

"Agar hoaks tidak merajalela, pengguna internet harus terlebih dahulu membaca informasi dengan jelas, menanyakan, mengecek, dan memastikan kebenarannya," ujarnya, saat ditulis Jumat (30/11/2018).

Salah satu faktor mudahnya penyebaran berita hoaks yaitu kecenderungan masyarakat Indonesia yang kurang bertanggungjawab dalam bermedia sosial. Apalagi banyak yang ingin paling tercepat menyebarkan berita.

Ada empat aspek yang semakin membuat berita hoaks berkembang, yaitu ekonomi, ideologi, provokasi serta lelucon.

"Banyak yang menggunggah postingan di media sosial, seperti foto, video ataupun kalimat-kalimat. Banyak yang beranggapan medsos itu adalah privasi, padahal medsos merupakan ruang publik. Semua yang kita posting akan sangat mudah menyebar," katanya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/regional/read/3795756/salah-kaprah-pelaku-penyebar-hoaks-soal-medsos

Cerita Arki Wisnu yang Sempat Kesulitan Mencari Sepatu Tanding

Liputan6.com, Jakarta Arki Dikania Wisnu saat ini tercatat sebagai pebasket dengan bayaran tertinggi di Indonesia. Dia menjadi andalan Satria Muda Pertamina di ajang Indonesia Basketball League (IBL).

Pria 30 tahun itu mulai bermain di Satria Muda pada tahun 2011. Sejak saat itu Arki jadi sosok tak tergantikan di SM. Arki lahir dan besar di New York, Amerika Serikat. 

Lama tinggal di Amerika dan harus pindah ke Jakarta, Arki sempat menemui kendala terutama dalam mencari sepatu basket. Maklum saja, Arki memakai sepatu ukuran 47,5 yang cukup jarang ditemui di Indonesia.

"Saya sempat susah mencari sepatu ukuran besar yang biasa saya pakai di Indonesia. Terpaksa beli di luar kalau lagi turnamen," ujar Arki kepada wartawan di Jakarta pekan lalu.

Untungnya seiring berjalannya waktu, Arki sudah tidak lagi kesulitan mendapatkan sepatu basket yang sesuai dengan ukurannya di Indonesia.

"Sekarang di Indonesia sudah banyak yang jual ukuran besar. Salah satunya di Hoops ini yang menyediakan sepatu berukuran besar," kata Arki sewaktu ditemui di pembukaan gerai ke-10 toko perperlengkapan olahraga bola basket Hoops Indonesia di Senayan City.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796368/cerita-arki-wisnu-yang-sempat-kesulitan-mencari-sepatu-tanding

Foto Penonton dari Panggung, Via Vallen Dilempari Ponsel

Momen ini terekam saat Via Vallen manggung dalam acara Hari Jadi ke 101 Kabupaten Karanganyar. Tak hanya Via, acara pesta rakyat itu juga turut mengundang Nella Kharisma.

Keduanya bahkan sempat berduet bersama pada awal acara. Padahal, Via dan Nella merupakan pedangdut kekinian yang disebut sedang bersaing.

Masing-masing memiliki ciri khas sendiri dan basis penggemar yang banyak. Berikut ini video Via Vallen saat dilempar ponsel oleh penonton.

Reporter: Idho Rahaldi

Sumber: Dream.co.id

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3796219/foto-penonton-dari-panggung-via-vallen-dilempari-ponsel

Harga Emas Antam Turun Rp 2.000 per Gram

Berikut daftar harga emas yang dijual Antam:

* Pecahan 0,5 gram Rp 348.500

* Pecahan 1 gram Rp 648.000

* Pecahan 2 gram Rp 1245.000

* Pecahan 3 gram Rp 1.486.000

* Pecahan 5 gram Rp 3.060.000

* Pecahan 10 gram Rp 6.055.000

* Pecahan 25 gram Rp 15.030.000

* Pecahan 50 gram Rp 29.985.000

* Pecahan 100 gram Rp 59.900.000

* Pecahan 250 gram Rp 149.500.000

* Pecahan 500 gram Rp 298.900.000.

* Pecahan 1.000 gram Rp 597.960.000

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3796400/harga-emas-antam-turun-rp-2000-per-gram

Ikuti Saran Rizieq Shihab, Panitia Reuni 212 Urung Undang Jokowi

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Persaudaraan Alumni (PA) 212 Slamet Maarif mengonfirmasi pembatalan undangan kepada Presiden Jokowidi acara reuni 212 di Monas, 2 Desember nanti. 

"Setelah mengadakan rapat akhir, panitia mendengar saran dari para ulama 212 serta arahan Habib Muhammad Rizieq Shyihab kami batal mengundang Jokowi," kata Slamet saat dikonfirmasi, Sabtu (1/12/2018).

Selain poin tersebut, Slamet juga meminta jemaah peserta aksi untuk tidak membawa atribut partai dan calon presiden tertentu di reuni 212.

"Jemaah dilarang membawa atau memakai atribut apapun dari capres cawapres apapun," tegas Slamet.

Slamet berpesan dalam maklumatnya agar jemaah bisa hadir sebelum pukul 5.00 WIB dan menjaga ketertiban, kedamaian, juga kebersihan selama acara.

"Ikuti komando panitia, kibarkan bendera merah putih dan bendera tauhid aneka warna sesuai yang disukai," Slamet menyudahi.

Saksikann video pilihan di bawah ini:

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang hadir turut larut dalam lantunan zikir dan doa bersama ribuan umat muslim.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3796408/ikuti-saran-rizieq-shihab-panitia-reuni-212-urung-undang-jokowi

JK Serukan Pentingnya Ekonomi Digital di KTT G20

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) memberikan pidato dalam KTT G20 di Buenos Aires, Argentina. Dalam pidatonya JK menyuarakan pentingnya pengembangan ekonomi digital sebagai model bisnis yang inovatif untuk pemerataan ekonomi, penciptaan lapangan kerja, dan perluasan inklusif keuangan.

"Kita harus memastikan semua manfaat era digital dapat dinikmati semua lapisan masyarakat," kata JK di depan para pimpinan G20, Jumat 30 November 2018.

KTT G20 kali ini Indonesia mengangkat beberapa isu. Terutama terkait manfaat perkembangan teknologi untuk pertumbuhan inklusif dan pembangunan berkelanjutan. Tidak hanya itu ekonomi digital pula juga dibahas.

Selanjutnya, ekonomi digital juga pernah dibahas dalam pertemuan tahunan IMF/WB Oktober 2018 lalu di Bali.

Indonesia juga telah mendorong Bali Fintech Agenda untuk menjadikan fintech sebagai salah satu elemen pendorong pertumbuhan dan peningkatan kesejahteraan.

Tema KTT G20 kali ini adalah Building Consensus for Fair and Sustainable Development dengan penekanan pada tiga pilar prioritas utama, yaitu infrastruktur untuk pembangunan, peningkatan keterampilan digital untuk masa depan, dan masa depan pangan yang berkelanjutan.

Ketiga pilar prioritas tersebut sejalan dengan kepentingan Indonesia dalam menjadikan pembangunan infrastruktur sebagai motor pertumbuhan ekonomi, meminimalisir dampak negatif dan memanfaatkan perubahan teknologi untuk mendorong pertumbuhan inklusif.

Selain itu, KTT G20 juga mengangkat pembahasan isu-isu global antara lain komitmen atas pentingnya kerja sama multilateralisme dan ekonomi global yang kuat; penggunaan kebijakan moneter, fiskal, dan struktural dalam mendukung pertumbuhan ekonomi yang kuat, berkelanjutan, seimbang, dan inklusif; serta komitmen terhadap perdagangan internasional sebagai sumber pertumbuhan, lapangan kerja.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3796395/jk-serukan-pentingnya-ekonomi-digital-di-ktt-g20

Bek PSG Sewot Final Piala Libertadores Berlangsung di Kandang Real Madrid

Liputan6.com, Paris - Leg kedua final Piala Libertadores harus dilangsungkan di Santiago Bernabeu, kandang Real Madrid. Rupanya, ini membuat sewot bek Paris Saint-Germain (PSG), Dani Alves.

Final Piala Libertadores harus dipindah ke kandang Real Madrid buntut dari kerusuhan suporter. Final kali ini mempertemukan dua raksasa Argentina, River Plate dan Boca Juniors.

Pada leg pertama yang berakhir imbang 2-2 di Estadio Monumental berakhir ricuh. Suporter River yang jadi tuan rumah secara brutal menyerang bus Boca dalam perjalanan menuju stadion. Sederet pemain Los Xeneizes pun mengalami luka-luka bahkan dua di antaranya harus dilarikan ke rumah sakit akibat pecahan kaca.

CONMEBOL kemudian menunda laga selama 24 jam, tapi bentrok kembali ditunda untuk waktu yang belum ditentukan atas permintaan Boca yang tidak dalam kondisi ideal guna lakoni pertandingan.

Setelah pihak CONMEBOL, River, dan Boca menggelar pertemuan khusus di Asuncion, Paraguay, tengah pekan ini akhirnya disepakatilah kandang Real Madrid, Estadio Santiago Bernabeu jadi venue leg kedua final.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796352/bek-psg-sewot-final-piala-libertadores-berlangsung-di-kandang-real-madrid

Mengaku Mirip Pique, Bek Belanda Beri Sinyal ke Barcelona

Liputan6.com, Amsterdam - Bek Ajax Amsterdam, Matthijs De Ligt memberi sinyal ke Barcelona. Dia mengaku siap bergabung dengan Los Blaugrana karena merasa mirip Gerard Pique.

Nama De Ligt memang dikabarkan menjadi target utama Barcelona. Bek yang masih berusia 19 tahun itu malah menyebut dirinya mirip Pique, bek senior Los Blaugrana.

De Ligt sendiri sudah mencatatkan 7.086 menit bermain dalam 85 pertandingan bersama Ajax sejak debutnya bersama tim senior pada 24 Oktober 2016. Dia berhasil mencatatkan delapan gol dan menyumbang empat assist.

"Saya cukup mirip dengan Pique. Sebab, saya sangat senang memainkan bola dari belakang," kata De Ligt, dikutip dari Elf Voetbal Magazine.

"Saya juga cukup tangguh dalam bertahan. Kita juga sama-sama pernah menjadi pemain tengah semasa di akademi dulu," ujar pemain asal Belanda itu menambahkan.

Kabarnya, Barcelona yang diwakili Eric Abidal sudah bertemu dengan agen De Ligt, Mino Raiola di Belanda. Mereka telah memulai pembicaraan negosiasi kontrak dengan De Ligt.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796357/mengaku-mirip-pique-bek-belanda-beri-sinyal-ke-barcelona

PT KAI Rekayasa Operasi Antisipasi Reuni 212

Berikut daftar kereta yang berangkat dari Stasiun Gambir dan juga akan Berhenti Luar Biasa (blb) di Stasiun Jatinegara:

1. Argo Parahyangan tujuan Bandung,

2. Argo Muria tujuan Semarang Tawang,

3. Argo Dwipangga tujuan Solo Balapan,

4. Taksaka Pagi tujuan Yogyakarta,

5. Argo Jati tujuan Cirebon,

6. Tegal Bahari tujuan Tegal,

7. Bangunkarta tujuan Surabaya Gubeng,

8. Argo Sindoro tujuan Semarang Tawang,

9. Bima tujuan Malang,

10. Gajayana tujuan Malang,

11. Cirebon Express tujuan Cirebon. 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Diprediksi 20.000 lebih pemudik akan meninggalkan Jakarta dari stasiun Gambir. Lonjakan penumpang ini diatasi dengan penambahan kereta.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3796359/pt-kai-rekayasa-operasi-antisipasi-reuni-212

Persija Ogah Remehkan Bali United

Liputan6.com, Bali - Persija Jakarta akan menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (2/12/2018) dalam lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Laga ini sangat krusial bagi Persija.

Macan Kemayoran, julukan Persija, saat ini mempunyai peluang menjadi juara Liga 1. Mereka bersaing dengan PSM Makassar dan hanya selisih satu poin.

Di atas kertas, Persija lebih diunggulkan dari Bali United. Sebab, Serdadu Tridatu yang ditinggal pelatihnya, Widodo Cahyono Putro akibat menelan tiga kekalahan beruntun.

Namun demikian, pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco enggan memandang remeh Bali United. Terlebih, dalam empat pertemuan terakhir, Persija menelan tiga kekalahan dari Bali United dan hanya meraih satu kemenangan.

"Kita sudah lihat beberapa pertandingan Bali United di musim ini. Intinya kita cuma respek saja sama mereka. Bali United memiliki beberapa pemain bagus," ucap Teco, yang melatih Persija sejak 1 Januari 2017.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796343/persija-ogah-remehkan-bali-united

Hari AIDS Sedunia Puncaki Trending Topic Twitter

Liputan6.com, Jakarta - Dunia tengah memperingati Hari AIDS (Acquired Immunodeficiency Syndrome atau Acquired Immune Deficiency Syndrome) Sedunia atau World AIDS Day, yang diperingati tiap tanggal 1 Desember.

Sekadar diketahui, AIDS adalah sekumpulan gejala dan infeksi atau sindrom yang timbul karena rusaknya sistem kekebalan tubuh manusia akibat infeksi virus HIV (atau yang mirip yang menyerang spesies lainnya seperti SIV, FIV, dan lain-lain).

Virusnya sendiri bernama Human Immunodeficiency Virus yang disingkat HIV, yaitu virus yang memperlemah kekebalan pada tubuh manusia. 

Cuitan tentang hari AIDS sedunia inipun menjadi trending topic di linimasa Twitter, lengkap dengan #HariAidsSedunia dan #WorldAIDSDay dengan tanda pita merah di dalamnya.

Pantauan Tekno Liputan6.com di linimasa Twitter, Sabtu (1/12/2018), cuitan mengenai kesadaran tentang penyakit HIV/AIDS inipun bertebaran di situs mikroblogging itu.

Misalnya dikicaukan oleh pengguna akun @dosengenetika. "Benci penyakitnya, bukan orangnya," cuitnya.

Demikian juga dengan pemilik akun @MeladyIntan yang menuliskan agar orang menjauhi penyakit HIV/ AIDS, dan bukan menjauhi pengidapnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/tekno/read/3796367/hari-aids-sedunia-puncaki-trending-topic-twitter

Tak Cocok dengan Solari, Isco Tinggalkan Real Madrid?

Jakarta Gelandang Real Madrid, Isco Alarcon, diprediksi bakal hengkah pada bursa transfer mendatang. Hal itu dikarenakan perselisihannya dengan Pelatih Santiago Solari.

Isco Alarcon belum menunjukkan penampilan yang memuaskan pada musim 2018-19. Isco diganggu kondisi kesehatan yang kurang baik sehingga performanya ikut menurun.

Sebelumnya, Isco harus menjalani operasi usus buntu. Sejak kembali dari bermain, Isco tak bisa membantu mengangkat performa Real Madrid.

Hal itu membuat Solari membuat keputusan untuk tidak mencantumkan Isco dalam starting lineup Real Madrid. Isco pun berang dan menolak untuk berkomunikasi dengan Solari.

Puncak perselisihan Isco dan Solari terjadi pada laga melawan Eibar. Saat itu, Isco menolak menjabat tangan Solari.

Akibatnya, Isco tak disertakan dalam skuat Real Madrid yang menghadapi AS Roma di Liga Champions. Keputusan Solari tersebut menjadi kode bagi Isco kalau ia harus meninggalkan Real Madrid.

Sejauh ini, ada tiga klub yang berminat menampung Isco, yaitu Juventus, Manchester City dan Barcelona. Juventus disebut sebagai klub yang paling berpeluang untuk menampung Isco karena mereka memiliki Cristiano Ronaldo yang juga diboyong dari Real Madrid pada awal musim 2018-19.

Sumber: ESPN

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Harga Buyout Clause Isco Setelah Teken Kontrak Baru dengan Real Madrid

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796144/tak-cocok-dengan-solari-isco-tinggalkan-real-madrid

Jadwal Bola Hari Ini, Siaran Langsung 1 Desember 2018

00.00 WIB: Fiorentina vs Juventus (Bein Sports 3)

00.30 WIB: Southampton vs MU (Bein Sports 1)

00.30 WIB: Getafe vs Espanyol (Bein Sports 2)

02.00 WIB: Monaco vs Montpellier (Bein Sports 3)

02.30 WIB: Sampdoria vs Bologna (Bein Sports 1)

02.45 WIB: Real Madrid vs Valencia (Bein Sports 2)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796353/jadwal-bola-hari-ini-siaran-langsung-1-desember-2018

FOTO: Jalur Kereta di Gang Sempit Hanoi Jadi Wisata Instagramable

1/8

Gambar pada 21 Oktober 2018, turis berfoto di tengah jalur kereta api yang melintasi kawasan permukiman di Hanoi, 20 Oktober 2018. Beberapa tahun terakhir, pengunjung ke kawasan ini lebih menyukai mengambil kesempatan untuk fotografi. (Nhac NGUYEN/AFP)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/lifestyle/read/3786779/foto-jalur-kereta-di-gang-sempit-hanoi-jadi-wisata-instagramable

Salat Jumat di Cengkareng, Sandiaga Serukan Kampanye Damai

Liputan6.com, Jakarta - Calon Wakil Presiden nomor 02 Sandiaga Uno kembali menyerukan kampanye damai dan menyesalkan adanya peristiwa pembunuhan yang didasari oleh unggahan media sosial yang terjadi di Madura, Jawa Timur, terkait pilpres 2019.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Sabtu (1/12/2018), pernyataan itu disampaikan Sandiaga usai melaksanakan salat jumat bersama di Masjid Jami Annur di Jalan Subur, Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat, Jumat siang.

Pasangan Prabowo Subianto ini meminta kepada para pendukung capres dan cawapres tidak saling gontok gontokan atau saling ejek. Sandi juga mengajak kembali kepada seluruh masyarakat untuk berkampanye damai sesuai komitmen awal kampanye.

"Buat apa masyarakat saling gontok-gontokan, berbeda pilihan sangat lazim, jangan disikapi dengan begitu negatif, justru perbedaan ini kita gunakan untuk Indonesia yang lebih baik," kata Sandiaga Uno. (Muhammad Gustirha Yunas)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3796334/salat-jumat-di-cengkareng-sandiaga-serukan-kampanye-damai

MotoGP: Adaptasi Lorenzo di Honda Dapat Pujian dari Crutchlow

Jakarta Pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow, mengaku terkesan dengan kecepatan adaptasi Jorge Lorenzo di Honda. Namun, menurut Crutchlow, mantan pembalap Ducati tersebut belum melaju terlalu cepat pada tes MotoGP di Jerez. 

Pada tes pramusim MotoGP hari pertama di Jerez, Rabu (28/11/2018), Lorenzo menempati posisi ketujuh. Dia terpaut 0,781 detik dari pembalap tercepat, Danilo Petrucci. 

Performa Lorenzo makin menjanjikan pada hari kedua keesokan harinya. Dia menempati urutan keempat, hanya defisit 0,160 detik dari Takaaki Nakagami yang jadi pembalap tercepat. 

Crutchlow mengaku tak terkejut dengan kecepatan adaptasi Lorenzo di Honda. "Tentu saja saya terkesan," kata Crutchlow, seperti dilansir Speedweek, Jumat (29/11/2018). 

"Lorenzo adalah pemilik lima gelar juara dunia. Dia tahu bagaimana mengendarai motor. Dia akan terbiasa dengan motor. Sejauh ini, dia sepertinya lebih kompetitif untuk satu lap. Tapi, jika melihat kecepatannya di seluruh lap, dia tak terlalu cepat saat ini," imbuh Crutchlow. 

Pembalap MotoGP asal Inggris tersebut menyadari Lorenzo butuh waktu untuk memahami motor dengan lebih baik. Menurut dia, itu bukan tugas mudah, termasuk bagi Lorenzo. 

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/bola/read/3796246/motogp-adaptasi-lorenzo-di-honda-dapat-pujian-dari-crutchlow

Ketika Jokowi Bernyanyi Deen Assalam

Jokowi lalu menerjemahkan arti dari lirik lagu Deen Assalam. Dia menyebut, lagu itu memberikan pesan damai dan menyebarkan ucapan yang baik.

"Kalau kita artikan tadi, abtahiyyat wabsalam, melalui perilaku mulia dan damai. Kemudian ansyuru ahlal kalam jainuddin yahtirom, sebarkanlah ucapan yang manis," pungkasnya.

Festival Bintang Vokalis Qasidah berlangsung 27-29 November 2018. Perhelatan ini diikuti 27 DPW dari 34 DPW Lasqi provinsi di Indonesia dengan total 270 peserta. Masing-masing peserta berasal dari utusan dewan pimpinan daerah (DPD) kabupaten/kota seluruh Indonesia yang memperoleh rekomendasi DPW provinsi se-Indonesia.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3796358/ketika-jokowi-bernyanyi-deen-assalam

Muncul di Football Manager 2019, Bagaimana Potensi Egy Maulana Vikri?

Jakarta Egy Maulana Vikri digadang-gadang menjadi pemain masa depan tim nasional Indonesia. Saat ini, Egy sedang menimba ilmu di klub Polandia, Lechia Gdansk.

Keberadaan Egy di salah satu tim Eropa tentu mendapat perhatian tidak hanya dari dalam negeri. Di Eropa, sepak terjang Egy Maulana Vikri pun mulai diamati Sport Interactive.

Sport Interactive merupakan perusahaan pengembang permainan simulasi manajer sepak bola, Football Manager 2019. Permainan ini sudah digandrungi oleh banyak orang dari berbagai kalangan di seluruh dunia.

Meski hanya sebatas permainan, Football Manager, telah mendapat pengakuan dari beberapa insan sepak bola dunia. Bahkan, ada klub yang bekerja sama dengan Sport Interactive hanya untuk mencari pemain di berbagai belahan dunia.

Egy menjadi salah satu contoh pemain yang mendapat atribut cukup bagus di Football Manager 2019. Saat memulai permainan ini, Egy memiliki current ability sebesar 90 dari kemungkinan tertinggi 200.

Adapun potensi peningkatan atribut Egy adalah 119. Namun, atribut potensial Egy bisa bertambah tergantung dari faktor klub yang dibelanya.

Menilik kemampuan Egy Maulana Vikri di Football Manager 2019, atribut tertingginya adalah flair, yakni 16 dari kemungkinan tertinggi 20. Dalam kehidupan nyata, flair ini berhubungan dengan bakat pemain sepak bola.

Itu artinya, bakat Egy cukup mendapat perhatian dari Sport Interactive. Apalagi, terdapat atribut penunjang lain yang cukup tinggi, seperti teknik (12), visi (12), ataupun dribel (12).

Atribut Egy Maulana Vikri di Football Manager 2019. (dok. Football Manager 2019)

Sementara itu, atribut Egy yang kecil kebanyakan menyangkut pada hal fisik, seperti lompatan (5), stamina (9), dan kekuatan tubuh (7). Selain itu, Egy juga tidak bagus dalam hal determinasi (3), kepemimpinan (3), dan penempatan posisi (5).

Kendati demikian, Egy memiliki atribut khusus yakni Runs with ball often, yakni kemampuan sering menggiring bola. Egy pun mendapat pengakuan sebagai young attacking midfielder di Football Manager 2019.

Pengakuan tersebut memang tidak sebaik wonderkid ataupun elite attacking midfielder. Namun tetap saja, atribut Egy masih bisa terus meningkat dan menjadi yang tertinggi dibandingkan para pemain Indonesia lain.

Berikut ini adalah beberapa fakta Egy Maulana Vikri menurut Football Manager 2019:

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796244/muncul-di-football-manager-2019-bagaimana-potensi-egy-maulana-vikri

Memburu Biang Kaburnya Napi Lapas Lambaro Aceh

Liputan6.com, Jakarta Suara Azan berkumandang di Lembaga Permasyarakatan (LP) kelas II-A Lambaro, Banda Aceh. 300-an penghuni LP bergegas ke masjid untuk menunaikan ibadah salat Magrib.

Namun, ada narapidana yang tidak salat. Mereka malah berteriak-teriak di ornames atau pagar, lokasinya persis di antara masjid dengan ruang kantor.

Aksinya pun di tegur Kepala KPLP dan Kasi Keamanan dan Ketertiban. Napi tersebut tidak terima lalu melemparkan botol yang diduga air cabe. Rupanya, tindakan tersebut menyulut emosi narapidana lain. Mereka pun ikut melawan pegawai lapas.

Akibatnya beberapa pintu, jendela jebol dan petugas pun berhasil dilumpuhkan. Sebanyak 113 Narapidana berhamburan keluar.

Namun saat ini, 26 Narapidana sudah kembali.

"Sampai hari ini masih dilakukan pengejaran bersama temen-temen kepolisian dan bekerjasama dengan TNI," kata Kepala Bagian Humas Ditjen PAS Kemenkumham Adek Kusmanto, Jumat (30/11/2018).

Adek menjelaskan, Lapas kelas II-A Lambaro, Banda Aceh dihuni 726 narapidana sedang menjalani hukuman karena tejerat Kasus kriminal. Mayoritasnya kasus narkoba.

Saat kejadian berlangsung, hanya tiga orang yang terindidentifikasi melakukan provokasi. Mereka merusak fasilitas lapas menggunakan barbel dan batu.

"Ada tiga provokator. Salah satu bentuk provokasinya melawan petugas dan dilihat sama temen-temennya yang lain," ujar dia.

Adek menyatakan, masih menyelidiki kasus kaburnya para narapidana tersebut.

"Tiga provokator kalau tidak salah napi kasus narkoba. Ini yang sedang di dalami. Apa ada hubungannya dengan narkoba atau hal-hal lain," tandas dia..

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/news/read/3796351/memburu-biang-kaburnya-napi-lapas-lambaro-aceh

Buya Syafii Minta Muhammadiyah Tak Dibawa ke Politik Praktis

Buya Syafii juga meminta agar organisasi-organisasi yang ada di Muhammadiyah jangan sampai diajak untuk mendukung atau pro pada salah satu pihak dalam Pilpres 2019 mendatang. Menurutnya, Muhammadiyah jangan sampai dirusak untuk kepentingan politik sesaat.

"Jangan diajak lagi organisasi (Muhammadiyah) itu untuk pro ini pro itu lah. Menurut saya no lah. Tidak sehat. Apalagi Muhammadiyah itu masyarakat sipil yang menopang keberadaan bangsa dan negara ini sejak ratusan tahun yang lalu. Jangan dirusak untuk kepentingan politik sesaat," ujarnya.

Dia menambahkan, sebagai seorang warga negara, anggota Muhammadiyah bebas untuk menyalurkan aspirasi politiknya. Tetapi aspirasi politik ini jangan sampai membawa-bawa nama organisasi.

"Kalau anggotanya (Muhammadiyah) sebagai warga negara bebas untuk menyalurkan aspirasi politiknya. Tapi organisasi jangan sampai dibawa-bawa. Sikap PP Muhammadiyah standar dan sudah berlangsung sejak yang lalu. Pegang saja itu," tutup Buya Syafii.

Reporter: Purnomo Edi

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3796322/buya-syafii-minta-muhammadiyah-tak-dibawa-ke-politik-praktis

Rencana Aaron Ramsey Gabung Juventus Terancam Berantakan

Liputan6.com, Jakarta Rencana Aaron Ramsey berkarier di Italia terancam berantakan. Juventus yang awalnya tertarik menggunakan jasanya, kini mulai mencari alternatif lain untuk posisi gelandang.

Ramsey yang menghabiskan 10 tahun kariernya di Arsenal memutuskan untuk menyudahi masa baktinya. Ia gagal mencapai kata sepakat dengan Arsenal mengenai kontrak barunya sehingga ia akan meninggalkan klub sebagai free agent.

Ada sejumlah klub yang dikabarkan menginginkan jasa Ramsey. Salah satunya adalah Juventus yang dalam beberapa tahun terakhir mengincar jasa pemain Timnas Wales tersebut.

Namun dilansir The Sun, kepindahan Ramsey ke Turin terancam gagal. Pasalnya Juventus mulai melirik opsi lain untuk didatangkan ke markas mereka.

Menurut laporan tersebut, dalam beberapa bulan terakhir Juventus sudah menggelar negosiasi dengan perwakilan Ramsey. Mereka ingin memastikan sang gelandang memilih Juventus sebagai klub barunya.

Namun proses negosiasi ini berjalan alot. Pasalnya Ramsey mengajukan tuntutan gaji yang terlalu besar bagi Juventus. Ia dikabarkan meminta gaji sekitar 300 ribu pounds per pekan di Turin.

Juventus sendiri merasa keberatan dengan tuntutan Ramsey tersebut, sehingga mencoba untuk meminta sang pemain menurunkan tuntutannya di mana pihak Ramsey masih enggan menurunkan tuntutannya tersebut.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3796127/rencana-aaron-ramsey-gabung-juventus-terancam-berantakan