Liputan6.com, Liverpool - Liverpool mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Liga Inggris dari Manchester City pada akhir pekan lalu. Ini tidak lepas dari hasil yang diraih kedua tim.
Liverpool menang 1-0 atas Brighton & Hove Albion. Sedangkan City harus puas bermain imbang 1-1 melawan Wolverhampton Wanderers.
Tak hanya Liverpool, posisi City juga disalip Tottenham Hotspur, Chelsea, serta Watfrod. Ketiga tim ini meraih kemenangan di pekan ketiga.
Alhasil Liverpool, Spurs, Chelsea, serta Watford sama-sama mengoleksi 9 poin. Sementara itu, City yang merosot ke peringkat lima mengantongi 7 poin.
Performa City masih lebih bagus dengan rival sekotanya, Manchester United (MU). Skuat racikan Jose Mourinho tersbeut baru mengoleksi 3 poin dari tiga laga. Hal ini tidak lepas dari dua kekalahan yang diderita MU, 2-3 dari Brighton & Hove Albion dan dibantai Spurs tiga gol tanpa balas.
* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini
No comments:
Post a Comment