Pages

Thursday, January 9, 2025

Cuitan Free Palestine Tahun 2014 Nyaris Sudahi Karier Dwight Howard di NBA

Post Ulang zeranjerat.blogspot.com

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Banyak dukungan diberikan terhadap kemerdekaan Palestina. Salah satunya dari mantan bintang NBA Dwight Howard. Namun, dukungan berupa cuitan di media sosial miliknya pada tahun 2014 lalu hampir membahayakan kariernya.

Berbicara di The Gauds Show bersama Ray Daniels, Howard baru-baru ini menceritakan reaksi keras yang ia hadapi setelah mengunggah cuitan "Bebaskan Palestina" di laman Twitter miliknya. Saat itu, dia masih bermain bersama Houston Rocket.

Howard menjelaskan bahwa ia sering merasa dibatasi untuk berbicara secara terbuka karena potensi akibatnya. "Saat Anda berada di NBA, ada banyak hal yang ingin Anda katakan, tetapi Anda tahu akan ada konsekuensinya," katanya.

Cuitan tersebut, yang ia gambarkan sebagai tanggapan atas permohonan tulus dari para penggemar Palestina yang ia temui di bioskop Houston, langsung memicu kontroversi.

Para penggemar tersebut telah berbagi cerita tentang perjuangan di Tanah Air mereka dan meminta Howard untuk meningkatkan kesadaran terhadap kondisi mereka. Tergerak oleh kisah mereka, ia mengunggah cuitan tersebut, tetapi kemudian menerima panggilan mendesak dari Komisaris NBA, agen, dan tim yang mengurus yayasannya.

"Mereka bilang, 'Kamu harus menghapus ini. Kamu akan mendapat masalah'," kenang Howard, seraya menambahkan ia terkejut dengan intensitas reaksi tersebut.

Meskipun menghapus cuitan tersebut, Howard merenungkan pengalaman itu sebagai momen pembelajaran tentang kompleksitas penggunaan platformnya.

Howard menyoroti tekanan yang kerap dihadapi para pemain untuk tetap bungkam dalam topik-topik yang kontroversial. Klaimnya baru-baru ini yang melibatkan NBA satu dekade kemudian muncul di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok militer Palestina yang dipimpin Hamas, yang telah mengakibatkan kematian lebih dari 45.000 orang Palestina sejak serangan pada 7 Oktober di Israel Selatan.

Howard sudah berusia 39 tahun sekarang, tapi belum secara resmi mengumumkan pensiun. Ia terakhir bermain di Lakers pada 2022, kemudian pindah ke klub Taoyuan Taiwan Beer Leopards sampai 2023.

Advertisement

Adblock test (Why?)


Cuitan Free Palestine Tahun 2014 Nyaris Sudahi Karier Dwight Howard di NBA
Klik Source

No comments:

Post a Comment