Pages

Thursday, November 1, 2018

Toko Online Juventus di Asia Tenggara Bangkrut

Liputan6.com, Jakarta - Pemasukan Juventus dari merchandise boleh saja melonjak drastis usai merekrut Cristiano Ronaldo dari Real Madrid. Namun I Bianconeri rupanya belum bisa menaklukkan pasar Asia Tenggara.

Tepat di hari jadinya ke-121, 1 November 2018, Juventus memutuskan menutup toko online resminya di Asia Tenggara. Toko online resmi ini cuma bertahan selama tiga tahun saja. 

Juventus meluncurkan toko online Asia Tenggara pada Agustus 2015. Peluncuran berbarengan dengan lima toko online edisi Asia-Pasific lain seperti Tiongkok, Jepang, Korsel, Australasia (Australia, Selandia Baru dan Papua Nugini) serta Hong Kong, Makau, dan Taiwan.

Kehadiran toko online ini awalnya diharapkan untuk mengenjot penjualan merchandise di kawasan Asia. Fans bisa lebih mudah dan cepat mendapatkan merchandise impiannya. Harga yang tertera juga menggunakan mata uang setempat, bukan euro.

Sayangnya usaha Juventus ini tak sukses. Toko online untuk Asia Tenggara akhirnya ditutup pada awal November ini. "Toko lokal online resmi Juventus Asia Tenggara sekarang telah ditutup. Jika pembeli memiliki pertanyaan mengenai pesanannya saat ini, silakan kirimkan email ke info@juvestoreasia.com," demikian tulisan yang terpampang di toko online resmi Juventus di Asia Tenggara.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3681903/toko-online-juventus-di-asia-tenggara-bangkrut

No comments:

Post a Comment